Saturday, March 15, 2025
BerandaBERITAMenyambut Ramadan 1446 H, PLN Hadirkan Diskon Biaya Tambah Daya 50+50%

Menyambut Ramadan 1446 H, PLN Hadirkan Diskon Biaya Tambah Daya 50+50%

Menitzone, Kampar ][  Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1446 H, PT PLN (Persero) menghadirkan promo spesial tambah daya bagi pelanggan setianya.

Melalui program ini, pelanggan dari semua golongan tarif listrik 1 fasa hingga daya 7.700 VA dan 3 fasa hingga daya 16.500 VA dapat menikmati harga spesial untuk penambahan daya listrik mereka.

Promo spesial ini dapat dinikmati oleh pelanggan yang melakukan transaksi pembelian token listrik atau pembayaran tagihan listrik melalui aplikasi PLN Mobile.

Setelah transaksi berhasil, pelanggan akan mendapatkan voucher diskon 50% untuk tambah daya.

Khusus untuk rumah ibadah, PLN juga memberikan tambahan diskon 50% lagi, sehingga dapat menikmati layanan listrik dengan biaya yang jauh lebih hemat.

Manajer PLN UP3 Bangkinang, Tri Haryanto menyampaikan bahwa program ini berlaku hingga 1 Maret 2025, memberikan kesempatan bagi pelanggan untuk memanfaatkan penawaran terbaik dari PLN dalam meningkatkan kapasitas daya listrik mereka.

“Dengan adanya promo ini, PLN berharap dapat mendukung kenyamanan pelanggan dalam beribadah selama Ramadan serta meningkatkan pengalaman penggunaan listrik yang lebih andal dan efisien.” ujar Tri.

Tri Haryanto juga menambahkan melalui program ini, PLN ingin memberikan kemudahan bagi pelanggan untuk mendapatkan layanan listrik yang lebih baik, khususnya di bulan penuh berkah ini.

“Dengan penambahan daya yang lebih terjangkau, pelanggan dapat menikmati listrik yang lebih stabil untuk berbagai kebutuhan mereka,” tambah Tri Haryanto.

PT PLN Persero

Salah satu rumah ibadah yang telah memanfaatkan promo ini adalah Masjid Jami’ Miftahul Huda, yang berlokasi di Desa Hangtuah, Kecamatan Perhentian Raja, Kabupaten Kampar, Riau.

Masjid ini sebelumnya memiliki daya 5.500 VA dan kini telah ditingkatkan menjadi 7.700 VA. Dengan penambahan daya ini, Masjid Jami’ Miftahul Huda kini dapat menggunakan lebih banyak perangkat listrik secara bersamaan, meningkatkan kenyamanan bagi jamaah dalam beribadah khusus nya dimalam hari.

“Terima kasih kepada PLN atas program tambah daya ini. Dengan adanya tambahan daya, kini fasilitas masjid dapat berfungsi dengan lebih optimal, terutama saat kegiatan keagamaan di bulan Ramadan ini,” ujar Ahmad, pengurus Masjid Jami’ Miftahul Huda.

PLN terus berkomitmen untuk menghadirkan inovasi dan layanan terbaik bagi masyarakat, salah satunya melalui aplikasi PLN Mobile yang semakin memudahkan pelanggan dalam melakukan transaksi dan mendapatkan berbagai manfaat tambahan.

PT PLN Persero

Untuk informasi lebih lanjut mengenai promo spesial tambah daya Ramadan ini, pelanggan dapat mengakses aplikasi PLN Mobile atau menghubungi layanan pelanggan PLN melalui call center 123.

Sumber : PLN
Laporan : Rano

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments