Friday, October 25, 2024
HomeBERITAMahasiswa KKN UNRI Bangun Keakraban dan Kekeluargaan Dengan Masyarakat Salo

Mahasiswa KKN UNRI Bangun Keakraban dan Kekeluargaan Dengan Masyarakat Salo

MenitZone, Kampar ][ Guna membangun keakraban dan kekeluargaan dengan masyarakat, Mahasiswa KKN UNRI Desa Salo Kecamatan Salo silaturrahmi ke rumah masyarakat. Silaturrahmi juga dimanfaatkan untuk diskusi dan sosialisasi tentang program kerja selama berada di lokasi KKN.

Kordinator Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) UNRI desa Salo Kecamatan Salo Kabupaten Kantor, Firman Kurniawan didampingi anggota, Angga Wira Pratama, Rahma Wati Armenio, Nabilah Arini Putri, Fitri Rohani, Meilani Fatzuarni, Rici Novia, Masda Rina, Venny Lestari di sela silaturrahmi dan diskusi di rumah salah seorang masyarakat Desa Salo, Adi Jondri, (10/08/23) kepada wartawan mengatakan, kegiatan silaturrahmi dan diskusi ini merupakan agenda rutin kami selama berada di lokasi KKN di Desa Salo. Untuk kegiatan ini, kami memanfaatkan waktu kosong di malam harinya. Karena siangnya kami melaksanakan kegiatan-kegiatan yang sudah terprogram dan yang sudah kami agendakan sesuai dengan perencanaan yang kami buat bersama yang dibimbing oleh dosen pembimbing, ungkap Firman.

Kepada wartawan, Firman juga mengatakan, silaturrahmi ini kami memilih rumah-rumah tokoh masyarakat yang ada di Desa Salo Kecamatan Salo. Karena silaturrahmi ini juga kami manfaatkan untuk mensosialisasikan sembari meminta nasehat dan masukan terhadap program kerja yang ingin kami laksanakan selama kegiatan KKN di Desa Salo. Sehingga program yang kami lakukan mendapatkan partisipasi masyarakat di Desa Salo ini, ungkap Firman.

Melalui media Firman juga berharap, semoga kehadiran mahasiswa KKN UNRI dapat diterima oleh masyarakat Desa Salo. “Semoga program kerja yang kami laksanakan bermanfaat bagi masyarakat Desa Salo,” ungkap Salo.

Sementara itu, Salah seorang masyarakat Desa Salo, Adi Jondri menyambut baik kedatangan dan silaturrahmi mahasiswa KKN UNRI di desa Salo. “Semoga silaturrahmi ini tetap terjaga, dan adek-adek KKN dapat melaksanakan program kerjanya secara lancar, nyaman dan aman,” ungkap Adi Jondri.

Adi Jondri juga menyarankan agar adek-adek KkN UNRI tetap semangat dalam memberikan pengabdian kepada masyarakat secara ikhlas. “Mahasiswa merupakan generasi penerus harapan masa depan dan bakal menjadi tulang punggung pembangunan negeri,” ungkap Adi Jondri.(rls/rano).

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments