Friday, October 25, 2024
HomeBERITABentuk Soliditas Ormas dan Perguruan Silat, DPDK LLMB TAPUNG RAYA Hadiri Undangan...

Bentuk Soliditas Ormas dan Perguruan Silat, DPDK LLMB TAPUNG RAYA Hadiri Undangan Malam Pengesahan Warga Baru PSHT Cabang Kampar

MenitZone, Kampar ][ Pengurus Dewan Pimpinan Daerah Khusus Lembaga Laskar Melayu Bersatu (DPDK LLMB) TAPUNG RAYA menghadiri acara malam Pengesahan Warga Baru Tingkat I Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Kabupaten Kampar yang dilaksanakan di Padepokan PSHT Cabang Kampar di Desa Pancuran Gading Kecamatan Tapung, Sabtu (05/08/2023) sekira pukul 20.00 Wib malam.

Pada acara tersebut, DPDK LLMB TAPUNG RAYA dihadiri oleh Panglima Tengah (Pangah) yang diwakili Bendahara Umum Dt. H. Wirman didampingi Timbalan Dt. H.Ahmad Lizar, Dansatgasus Dt. Shafrizal dan Wadankoti Dt. Edi Prayoga.

Kehadiran rombongan DPDK LLMB TAPUNG RAYA di acara pengesahan warga baru PSHT Cabang Kampar tersebut disambut langsung oleh panitia acara dan langsung diarahkan untuk duduk bersama ormas lainnya seperti MPC Pemuda Pancasila (PP) dan Pemuda Batak Bersatu (PBB) Kabupaten Kampar.

Panglima Tengah (Pangah) yang diwakili Bendahara Umum Dt. H. Wirman saat dikonfirmasi awak media mengatakan bahwa kehadiran DPDK LLMB TAPUNG RAYA ke acara ini untuk memenuhi undangan dari Pengurus organisasi Pencak Silat PSHT Cabang Kampar dalam rangka malam pengesahan warga baru tingkat 1 tahun 2023,” ungkapnya.

Lanjut kata Bendum DPDK TAPUNG RAYA, kehadiran kami disini merupakan bentuk Soliditas antara Ormas Kedaerahan dengan perguruan pencak silat yang ada di Kampar,” ucap datuk H. Winmar kepada media.

Dan disini kami mengucapkan selamat kepada anggota baru PSHT yang akan di sahkan menjadi warga baru, semoga dengan bertambahnya anggota baru tersebut dapat sama-sama menjaga bumi melayu khususnya Kab. Kampar yang kita cintai ini dengan semboyan “Dimana bumi dipijak, disitu langit dijunjung,” harap datuk H.Wilmar mewakili Panglima LLMB TAPUNG RAYA.

Sementara itu, Edi Bambang Purnomo selaku Ketua PSHT Cabang Kampar menyampaikan apresiasi dan penghargaan atas kehadiran ormas dan OKP termasuk LLMB Tapung Raya pada acara kami malam ini, semoga soliditas antara Warga PSHT Cabang Kampar dengan anggota DPDK Lembaga Laskar Melayu Bersatu (LLMB) Tapung Raya terus terjalin untuk sama-sama menjaga marwah melayu di Kab. Kampar khususnya di Tapung Raya,” harapnya.

Apalagi kita ketahui banyak anggota LLMB Tapung Raya juga merupakan Warga PSHT, bahkan Panglima LLMB Tapung Raya saat ini mas Nefrizal Pili adalah merupakan Wakil Ketua Bidang Organisasi PSHT Cabang Kampar,” pungkas Edi Bambang Purnomo yang juga merupakan Kepala Desa Trimanunggal sekaligus Penasehat DPDK LLMB Tapung Raya.**(Rano).

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments